Pages

Subscribe Twitter Facebook

Kamis, 31 Mei 2012

Manajemen Sumberdaya Manusia



       Manajemen sumber daya manusia adalah suatu proses menangani berbagai masalah pada ruang lingkup karyawan, pegawai, buruh, manajer dan tenaga kerja lainnya untuk dapat menunjang aktifitas organisasi atau perusahaan demi mencapai tujuan yang telah ditentukan. Bagian atau unit yang biasanya mengurusi sdm adalah departemen sumber daya manusia atau dalam bahasa inggris disebut HRD atau human resource department.
       Menurut A.F. Stoner manajemen sumber daya manusia adalah suatu prosedur yang berkelanjutan yang bertujuan untuk memasok suatu organisasi atau perusahaan dengan orang-orang yang tepat untuk ditempatkan pada posisi dan jabatan yang tepat pada saat organisasi memerlukannya.
       Dalam mencapai tujuannya tentu suatu organisasi memerlukan sumber daya manusia sebagai pengelola sistem, agar sistem ini berjalan tentu dalam pengelolaanya harus memperhatikan beberapa aspek penting seperti pelatihan, pengembangan, motivasi dan aspek-aspek lainya. Hal ini akan menjadikan manajemen sumber daya manusia sebagai salah satu indikator penting pencapaian tujuan organisasi secara efektif dan efisien.

MSDM penting bagi Manajer karena agar tidak terjadi :
1. Mempekerjakan orang tidak cocok dengan pekerjaan
2. Mengalami perputaran karyawan yang tinggi
3. Menemukan orang-orang Anda tidak melakukan yang terbaik
4. Perusahaan berurusan dengan pengadilan
5. Perusahaan berada di bawah undang-undang keselamatan kerja
6. Memiliki karyawan yang berfikir bahwa gaji mereka tidak adil
7. Membiarkan kekurangan pelatihan
8. Praktik tenaga kerja yang tidak adil

Ruang Lingkup Kerja Manajemen MSDM

      Pada dasarnya ruanglingkup dari Manajemen Sumberdaya Manusia berhubungan dengan semua aktivitas atau segala sesuatu yang berhubungan dengan tenaga kerja manusia yang di susun secara structural dan terpadu untuk mencapai tujuan tertentu yang memiliki fungsinya masing-masing.

Fungsi-fungsi pokok MSDM=Fungsi Manajemen :

  • Fungsi Perencanaan → Melaksanakan tugas dalam perencanaan kebutuhan, pengadaan,   pengembangan dan pemeliharaan SDM. 
  • Fungsi Pengorganisasian → Menyusun suatu organisasi dengan mendisain struktur dan hubungan antara tugas-tugas yang harus dikerjakan oleh tenaga kerja dipersiapkan
  • Fungsi Pengarahan → Menberikan dorongan untuk menciptakan kemauan kerja yang dilaksanakan secara efektif dan efisien
  • Fungsi Pengendalian → Melakukan pengukuran-pengukuran antara kegiatan yang dilakukan antara kegiatan yang dilakukan dengan standard-standard yang telah ditetapkan khususnya di bidang tenaga kerja.


Cakupan MSDM

1. Melakukan analisis jabatan
2. Merencanakan kebutuhan tenaga kerja dan merekrut calon tenaga kerja
3. Menyeleksi calon tenaga kerja
4. Memberikan orientasi dan pelatihan bagi karyawan baru
5. Menata olah upah dan gaji
6. Menyediakan insentif dan kesejahteraan
7. Menilai kinerja
8. Mengkomunikasikan (wawancara, penyuluhan, pendisiplinan)
9. Pelatihan dan pengembangan
10. Membangun komitmen karyawan
 
      Dalam menerapkan Best Practice Manajemen SDM sebuah perusahaan ditandai dengan dua ciri. Pertama,  strategi SDM harus dibangun dengan “forward looking” dan didorong oleh kebutuhan strategi bisnis.  Hal ini diungkapkan Booz Allen & Hamilton Agar perusahaan dapat mencapai visi misi dan tujuannya perlu dukungan Manajemen SDM yang unggul. Keterkaitan antara visi, misi dan tujuan perusahaan dengan manajemen SDM digambarkan sebagai berikut:
langkah awal yang harus dirumuskan oleh Manajemen SDM yaitu pengembangan kompetensi yang terdiri atas :
1. Competency Models, terdiri atas :

Core Competency (Kompetensi Inti)
Kompetensi yang wajib dimiliki seluruh karyawan. Berkaitan dengan visi, misi, strategi dan nilai-nilai perusahaan serta kemampuan perusahaan mempertahankan keunggulan bersaingnya.

Role Competency (Kompetensi Peran)
Terdiri atas dua kategori yaitu kompetensi peran jabatan struktural dan kompetensi peran jabatan fungsional.

Behaviour Competency (Kompetensi Perilaku)
Kompetensi perilaku disusun berdasarkan famili pekerjaan (job family) yang disesuaikan berdasarkan sifat pekerjaannya (nature of work). Sehingga kompetensi perilaku setiap karyawan berbeda-beda, bergantuang pada job family masing-masing.

Technical Competency (Kompetensi Teknis)
Kompetensi teknis biasa juga disebut sebagai hard competency. Kompetensi teknis ialah kompetensi berupa skill dan knowledge (keterampilan dan pengetahuan) yang menjadi persyaratan minimal pada setiap jabatan.

2. Competency Dictionary, kamus kompetensi yang menjelaskan semua kompetensi yang harus ada dalam perusahaan.
3. Competency Profile, yaitu adanya profil dalam bentuk standar kompetensi jabatan.
4. Competency Assessment System, dikembangkan untuk mengukur kompetensi dan validitasnya. Melalui

    Sistem ini diharapkan dihasilkan Individual Competence Profile dan Job Competence Profile
Departemen Sumber Daya Manusia Memiliki Peran, Fungsi, Tugas dan Tanggung Jawab :

1. Melakukan persiapan dan seleksi tenaga kerja / Preparation and selection

a. Persiapan
     Dalam proses persiapan dilakukan perencanaan kebutuhan akan sumber daya manusia dengan menentukan berbagai pekerjaan yang mungkin timbul. Yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan perkiraan / forecast akan pekerjaan yang lowong, jumlahnya, waktu, dan lain sebagainya.
Ada dua faktor yang perlu diperhatikan dalam melakukan persiapan, yaitu faktor internal seperti jumlah kebutuhan karyawan baru, struktur organisasi, departemen yang ada, dan lain-lain. Faktor eksternal seperti hukum ketenagakerjaan, kondisi pasa tenaga kerja, dan lain sebagainya.

b. Rekrutmen tenaga kerja / Recruitment
     Rekrutmen adalah suatu proses untuk mencari calon atau kandidat pegawai, karyawan, buruh, manajer, atau tenaga kerja baru untuk memenuhi kebutuhan sdm oraganisasi atau perusahaan. Dalam tahapan ini diperluka analisis jabatan yang ada untuk membuat deskripsi pekerjaan / job description dan juga spesifikasi pekerjaan / job specification.

c. Seleksi tenaga kerja / Selection
     Seleksi tenaga kerja adalah suatu proses menemukan tenaga kerja yang tepat dari sekian banyak kandidat atau calon yang ada. Tahap awal yang perlu dilakukan setelah menerima berkas lamaran adalah melihat daftar riwayat hidup / cv / curriculum vittae milik pelamar. Kemudian dari cv pelamar dilakukan penyortiran antara pelamar yang akan dipanggil dengan yang gagal memenuhi standar suatu pekerjaan. Lalu berikutnya adalah memanggil kandidat terpilih untuk dilakukan ujian test tertulis, wawancara kerja / interview dan proses seleksi lainnya.

2. Pengembangan dan evaluasi karyawan / Development and evaluation
      Tenaga kerja yang bekerja pada organisasi atau perusahaan harus menguasai pekerjaan yang menjadi tugas dan tanggungjawabnya. Untuk itu diperlukan suatu pembekalan agar tenaga kerja yang ada dapat lebih menguasai dan ahli di bidangnya masing-masing serta meningkatkan kinerja yang ada. Dengan begitu proses pengembangan dan evaluasi karyawan menjadi sangat penting mulai dari karyawan pada tingkat rendah maupun yang tinggi.
3. Memberikan kompensasi dan proteksi pada pegawai / Compensation and protection
      kompensasi adalah imbalan atas kontribusi kerja pegawai secara teratur dari organisasi atau perusahaan. Kompensasi yang tepat sangat penting dan disesuaikan dengan kondisi pasar tenaga kerja yang ada pada lingkungan eksternal. Kompensasi yang tidak sesuai dengan kondisi yang ada dapat menyebabkan masalah ketenaga kerjaan di kemudian hari atau pun dapat menimbulkan kerugian pada organisasi atau perusahaan.  Proteksi juga perlu diberikan kepada pekerja agar dapat melaksanakan pekerjaannya dengan tenang  sehingga kinerja dan kontribusi perkerja tersebut dapat tetap maksimal dari waktu ke waktu. Kompensasi atau imbalan yang diberikan bermacam-macam jenisnya yang telah diterangkan pada artikel lain pada situs organisasi

   Beberapa hal penting yang harus di perhatikan oleh karyawan yaitu Pelatihan, Pengembangan & Penilaian Prestasi

     Pengembangan dan evaluasi karyawan (Development and evaluation). Tenaga kerja yang bekerja pada organisasi atau perusahaan harus menguasai pekerjaan yang menjadi tugas dan tanggungjawabnya. Untuk itu diperlukan suatu pembekalan agar tenaga kerja yang ada dapat lebih menguasai dan ahli di bidangnya masing-masing serta meningkatkan kinerja yang ada. Dengan begitu proses pengembangan dan evaluasi karyawan menjadi sangat penting mulai dari karyawan pada tingkat rendah maupun yang tinggi.[rujukan?]
Memberikan kompensasi dan proteksi pada pegawai (Compensation and protection). Kompensasi adalah imbalan atas kontribusi kerja pegawai secara teratur dari organisasi atau perusahaan. Kompensasi yang tepat sangat penting dan disesuaikan dengan kondisi pasar tenaga kerja yang ada pada lingkungan eksternal. Kompensasi yang tidak sesuai dengan kondisi yang ada dapat menyebabkan masalah ketenaga kerjaan di kemudian hari atau pun dapat menimbulkan kerugian pada organisasi atau perusahaan. Proteksi juga perlu diberikan kepada pekerja agar dapat melaksanakan pekerjaannya dengan tenang sehingga kinerja dan kontribusi perkerja tersebut dapat tetap maksimal dari waktu ke waktu. Kompensasi atau imbalan yang diberikan bermacam-macam jenisnya yang telah diterangkan pada artikel lain pada situs organisasi
Menurut Cut Zurnali (2010), sebuah organisasi atau perusahaan harus dapat mencari dan menarik calon karyawan yang memiliki kemampuan bekerja dengan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi, yang biasa disebut sebagai pekerja pengetahuan (knowledge worker). Mengutip pendapat Drucker (2002:135): Kontribusi manajemen yang paling penting yang dibutuhkan pada abad ke-21 ini adalah meningkatkan produktivitas kerja pengetahuan (knowledge work) sekaligus meningkatkan produktivitas pekerja pengetahuan (knowledge worker). Produktivitas kerja pengetahuan (knowledge work) berarti perusahaan meningkatkan cakupan kerjanya pada pemanfaatan teknologi yang berbasis pengetahuan, termasuk didalamnya memanfaatkan semaksimal mungkin penggunaan teknologi informasi dan komunikasi dalam meningkatkan profitabilitas sekaligus memperkuat daya saing (competiveness) perusahaan. Kerja pengetahuan adalah kenyataan yang harus dihadapi oleh setiap perusahaan atau setiap organisasi, baik organisasi laba (perusahaa atau korporasi) maupun organisasi nirlaba (seperti kantor-kantor pemerintah atau NGO). Sedangkan peningkatan produktivitas pekerja pengetahuan (knowledge worker) bermakna bagaimana memanfaatkan semaksimal mungkin pengetahuan dan kemampuan para pekerja pengetahuan dalam menjalankan setiap pekerjaan atau tugas yang diberikan perusahaan kepada mereka.

 Contoh kasus.

      Dewasa ini dalam mencari pekerjaan para manajer di tuntut untuk dapat menyeleksi secara ketat orang-orang atau karyawan yang akan bergabung untuk mencapai tujuan bersama,misalnya saja dalam industry perhotelan para manager dewasa ini lebih cenderung mengambil tenaga kerja yang terampil dan memiliki skill yang sesuai, segala macam persyaratan di buat agar menghasilkan karyawan yang berkualitas, syarat yang di berikan dapat berupa background pendidikan, tinggi badan, kemampuan berbahasa asing dan lain-lain , tes yang di lakukan dapat berupa wawancara, tes tertulis, uji coba kerja atau percobaan dan lain sebagainya.
      Syarat-syarat yang di ajukan oleh para manager di cenderungkan kea rah kenyataan pada saat bekerja maksudnya setiap calon karyawan di harapkan mampu memenuhi persyaratan yang di ajukan agar tujuan perusahaan dapat di capai dalam waktu yang di telah di targetkan.

Kesimpulan

      Manajemen Sumberdaya Manusia di maksudkan untuk mengatur sirkulasi perusahaan dalam mencari tenaga kerja yang sesuai dengan tujuan perusahaan sehingga dapat di simpulkan bahwa ,kegiatan MSDM mempunyai peranan yang sangat penting mengingat bahwa manusia adalah source of the company karena tanpa karyawan perusahaan tentu tidak dapat berjalan, kesinambungan antara pihak terkait baik manager sampai lini terbawah yaitu karyawan mempunyai tugas dan tanggung jawab masing-masing sesuai dengan peraturan yang berlaku di perusahaa tersebut. Manajemen sumber daya manusia (MSDM) adalah fungsi yang berhubungan dengan mewujudnya hasil tertentu melalui kegiatan orang-orang. Hal ini berarti bahwa sumber daya manusia berperan  penting dan dominan dalam manajemen.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger